spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Antisipasi Konflik Jelang Pemilu 2024, Kesbangpol Tarakan Siapkan Dua Langkah Berikut Ini!

TARAKAN – Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Tarakan melakukan sejumlah langkah guna mengantisipasi terjadinya konflik jelang pemilu 2024.

Salah satunya, membentuk Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) yang melibatkan berbagai suku dan adat di Tarakan. Adapun program kerjanya ialah rutin melakukan pertemuan menyamakan persepsi untuk menghindari perpecahan.

“Forum pembauran merupakan wadah informasi, komunikasi, konsultasi, dan kerjasama antara warga masyarakat yang diarahkan untuk menumbuhkan, memantapkan, memelihara dan mengembangkan pembauran kebangsaan,” ucap Sujay Staf Khusus Analis Ormas Kesbangpol Tarakan, Jumat (25/8/2023).

Selain itu, kata Sujay, melakukan sosialisasi, edukasi dan pembinaan kepada organisasi masyarakat (ormas) di Tarakan.

“Intinya meminta ormas mensosialisasikan pemilu sehat kepada anggotanya. Jangan sampai ormas yang justru menimbulkan konflik,” ucapnya.

Sosialisasi, edukasi dan pembinaan kepada ormas ini dilakukan Kesbangpol secara rutin guna memastikan ormas tertib verifikasi administrasi dan program kerja serta tidak menyimpang.

Sujay menyebut saat ini ada sekitar 150 ormas yang terdaftar di Kota Tarakan. Dengan jumlah yang besar tersebut, dia berharap agar seluruh ormas saling bekerjasama menjaga demokrasi yang sehat.

Baca Juga:   Ini Dua Masalah yang Sering Terjadi dalam Penyelenggaraan Bimas Kristen di Tarakan

“Intinya perselisihan jangan berkembang. Saya liyat perselisihan sekarang masih sebatas medsos. Saya harap jangan berkembang hingga kopi darat,” ucapnya. (apc/and)

Reporter: Ade Prasetia
Editor: Andhika

16.4k Pengikut
Mengikuti

BERITA POPULER