spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
No menu items!
More

    Tiket Pesawat untuk Mudik Lebaran Mulai Diborong

    TARAKAN – Tiket pesawat untuk mudik lebaran sudah mulai diborong masyarakat. Pihak Lion Group mencatat, kursi pesawat sejak 1 hingga 9 April 2024 sudah terpenuhi sebanyak 80 persen.

    “Rute Tarakan ke Surabaya reguler 215 sudah terpenuhi. Sementara extra flightnya sudah 80 persen,” ucap Distrik Manager Lion Group Kalimantan Utara, Siti Igelima di Tarakan, Kamis (28/3/2024)

    Lebih jauh dijelaskannya, menghadapi mudik lebaran 2024, pihaknya membuka tiga extra flight atau penerbangan tambahan.

    Pertama, penerbangan Lion JT 267 rute Tarakan-Surabaya, dimulai pada tanggal 2 hingga 9 April 2024. Kemudian Batik ID 6675 rute Tarakan-Jakarta, mulai tanggal 5 hingga 9 April 2024. Ketiga, Super air jet IU 534 Tarakan- Makassar mulai tanggal 4 sampai tanggal 9 April 2024.

    “Tiga rute ini memang dari tahun ke tahun permintaannya banyak,” katanya.

    Untuk harga tiket dari tahun ke tahun, lanjutnya, tidak ada kenaikan.  Dalam penentuan harga tiket, pihaknya juga mengikuti ketentuan yang ada, berdasar tarif batas atas dan tarif batas bawah.

    Siti mengungkap, untuk tiket pesawat Rute Tarakan- Surabaya seharga Rp 1,8 juta. Selanjutnya rute Tarakan ke Makassar sekitar Rp 1,5 juta. Serta Tarakan menuju Jakarta Rp 2,4  juta.

    Baca Juga:   Khairul Ungkap Penyebab Anjloknya Harga Rumput Laut di Tarakan

    Ia memprediksi puncak arus mudik lebaran terjadi pada 5 hingga 9 April 2025.“Pergerakan yang sangat cepat itu tujuan Surabaya dan Jakarta,” katanya.

    Penulis: Ade Prasetia

    Editor: Yusva Alam

    16.4k Pengikut
    Mengikuti

    BERITA POPULER