spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

DPC Partai Gerindra Rayakan Kemenangan Prabowo Gibran Terpilih Menjadi Presiden dan Wakil Presiden

TELUK BAYUR – KPU RI telah mengesahkan Presiden RI terpilih Prabowo Subianto dan Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka sebagai pemenang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Untuk itu, DPC Partai Gerindra Kabupaten Berau menggelar syukuran atas kemenangan tersebut dengan mengundang para tokoh masyatakat, tim sukses hingga santri dan santriwati di salah satu pesantren di Berau, untuk merayakan kemenangan paslon nomor urut 2 tersebut, sebagai Presiden dan Wakil Presiden Indonesia periode 2024/2029.

Syukuran tersebut digelar di Kantor Sentral PT SBB, Jalan Sahray Rinding, Teluk Bayur, pada Sabtu (27/4/2024).

Ketua Dewan Pembina DPC Gerindra Berau, Abidinsyah, menyampaikan bila dirinya sengaja menggelar hajatan rakyat tersebut sebagai bentuk syukur atas kemenangan Prabowo dan Gibran pada Pemilu 2024 lalu.

“Ini sebagai bentuk ungkapan rasa syukur atas kemenangan Prabowo-Gibran pada Pemilu 2024 lalu,” ungkapnya.

Abidinsyah yang biasa dipanggil Haji Bidin tersebut mengungkapkan dalam acara tersebut telah dihadiri ribuan orang yang menjadi pendukung pasangan Prabowo-Gibran.

“Alhamdulillah banyak tamu yang berdatangan untuk merayakan kemenangan ini,” ujarnya.

Baca Juga:   Longsor di Poros Gurimbang Meluas, Dinas PUPR Langsung Lakukan Penanganan

Dirinya pun mengutarakan ucapan terimakasih kepada para loyalis Gerindra di Berau yang telah memberikan sumbangan suara sebanyak 112.617 untuk paslon 02. Sementara paslon 01 Anis Rasyid Baswedan dan Muhaimin Iskandar meraih 30.548 suara, dan 03 Ganjar Pranowo dan Mahfud MD meraih 14.827 suara.

“Terimakasih dukungan warga Berau untuk kemenangan Pak Prabowo-Gibran,” ucapnya.

Haji Bidin menyampaikan, atas kemenangan yang diraih Prabowo-Gibran, akan memberikan dampak positif di sektor dunia bisnis Bumi Batiwakkal.

Sebab, banyak aset pribadi presiden terpilih tersebut yang saat ini masih atas kepemilikan Prabowo Subianto. Kemungkinan besar dapat mendongkrak perekonomian dan menyerap banyak tenaga kerja di Kabupaten Berau.

“Saya pernah menyampaikan jika Prabowo terpilih menjadi kepala negara, beliau akan menggerakkan kembali perusahaan yang ada dan itu menguntungkan masyarakat Berau,” tuturnya.

Perlu diketahui, tiadak hanya para petinggi partai Gerindra saja yang ikut merayakan dalam acara tersebut. Tetapi, ada tokoh penting yang hadir seperti Sultan Sambaliung dan Sultan Gunung Tabur yang dikonfirmasi merupakan pendukung Prabowo-Gibran.

Baca Juga:   Bukannya Untung, Harga Stan Berau EXPO Bikin Pedagang Buntung

“Kami menghormati seluruh masyarakat Kabupaten Berau, tidak terkecuali dengan tokoh kesultanan yang secara pribadi kami undang untuk merayakan kemenangan ini,” tandasnya. (ril/and)

16.4k Pengikut
Mengikuti

BERITA POPULER