spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Peserta Pilkakam Harus Taat Aturan

TANJUNG REDEB – Pemilihan Kepala Kampung (Pilkakam) tahun 2023 yang akan dilakukan secara serentak akan berlangsung. Sekretaris Komisi I DPRD Berau, Ratna Kalalembang pun meminta agar pagelaran tersebut berjalan aman dan damai.

Ia menilai, kepala kampung bukan merupakan jabatan karir, melainkan jabatan politik. Disebutnya, membangun sebuah kampung bukan merupakan suatu hal mudah, perlu pemikiran yang kritis dan sehat.

“Untuk para calon yang akan berkompetisi, harus menjaga kedaulatan rakyat di kampung. Karena Pilkakam ini bersifat langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil,” jelasnya.

Ditegaskannya, calon yang akan mengikuti Pilkakam harus menjaga ketertiban dan ketentraman umum dalam masyarakat. Terlebih, kata Ratna, jangan sampai melakukan kampanye hitam, dengan saling menjatuhkan antara sesama calon.

“Lalukanlah kampanye yang baik, dengan menawarkan program-program yang akan di laksanakan jika terpilih menjadi Kakam,” katanya.

Politikus Golkar ini juga meminta kepada para calon kepala kampung untuk bertanggungjawab kepada seluruh tim pendukung selama dalam proses Pilkakam.

“jika ada suatu permasalahan yang timbul selama pelaksanaan Pilkakam, hindari cara-cara kekerasan dalam menyelesaiakannya,” tegasnya.

Kendati demikian, Ratna meminta kepada peserta Pilkakam untuk menerima hasil keputusan dengan kebesaran jiwa.

“Berikan contoh yang baik kepada generasi kedepannya. Ikuti pelaksanaan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku,” tandasnya. (adv/and)

16.4k Pengikut
Mengikuti

BERITA POPULER