spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

MTQ ke-49 Kabupaten Bulungan, Ajak Umat Jaga Keberagaman

TANJUNG SELOR – Wakil Bupati (Wabup) Bulungan, Ingkong Ala secara resmi membuka MTQ ke-49 tahun 2024, tingkat Kabupaten Bulungan di Halaman Balai Tamaddun Masjid Agung Istiqomah Tanjung Selor, beberapa waktu lalu.

Wabup menjelaskan, penyelenggaraan MTQ tahun 2024 mengusung semangat memperkuat keimanan, sekaligus menciptakan harmoni sosial di tengah masyarakat yang beragam.

Wabup berpesan supaya seluruh peserta mengikuti MTQ dengan semangat sportifitas. Lalu, menjadikan MTQ sebagai sarana belajar dan memperbaiki diri, serta bukan semata-mata untuk meraih kemenangan.

“Jadikan MTQ sebagai momentum mempererat silaturrahmi dan meningkatkan kualitas keagamaan di Bulungan,” pesan Ingkong Ala.

Ditegaskan, pelaksanaan MTQ adalah salah satu bentuk syiar Islam yang sangat penting untuk dilestarikan. MTQ bertujuan untuk mendorong umat Islam agar lebih memahami, menghayati, dan mengamalkan isi kandungan Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari.

Lewat MTQ diharapkan dapat membantu melestarikan tradisi membaca dan melantunkan ayat-ayat suci Al-Qur’an dengan tartil dan tajwid yang benar, sehingga nilai-nilai keagamaan tetap terjaga.(*)

Penulis: Martinus
Editor: Yusva Alam

⚠️ Peringatan Plagiarisme

Dilarang mengutip, menyalin, atau memperbanyak isi berita maupun foto dalam bentuk apa pun tanpa izin tertulis dari Redaksi. Pelanggaran terhadap hak cipta dapat dikenakan sanksi sesuai UU Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta dengan ancaman pidana penjara maksimal 10 tahun dan/atau denda hingga Rp4 miliar.

16.4k Pengikut
Mengikuti

BERITA POPULER