spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Serap Aspirasi Masyarakat di Kelay, Ini yang Dikantongi Elita

TANJUNG REDEB – Anggota Komisi II DPRD Berau, Elita Herlina menggelar reses III di Kecamatan Kelay pada Kamis (19/10/2023) lalu. Berbagai aspirasi masyarakan pun ia tampung.

Ia menuturkan, meski tidak banyak aspirasi yang disampaikan masyarakat, namun dirinya tetap menampung karena merupakan suatu hal penting.

“Bukan karena saya membatasi, tetapi masyarakat di Kelay selalu saya perhatikan kesejahteraannya,” ungkapnya kepada awak media ini.

Beberapa aspirasi utama yang disampaikan oleh masyarakat termasuk pengadaan sambungan air bersih. Terkait ini, Elita berjanji akan berkoordinasi dengan Perumda Batiwakkal.

Kemudian pengaliran listrik selama 24 jam. Elita mencatat alasan ketidaktersediaannya adalah perlunya pendinginan mesin pembangkit. Namun, ia berjanji akan mengusulkan pengadaan alat pembangkit tambahan.

Selain itu, aspirasi yang terima juga mengenai optimalisasi jaringan seluler dan internet. Mengacu pada program bupati tentang 1000 titik wifi gratis, Elita akan berkoordinasi dengan Diskominfo Berau.

Warga juga mengusulkan pelatihan untuk ibu-ibu di Kampung Long Beliu. Elita menyarankan agar para ibu membentuk kelompok pelatihan sesuai kebutuhan, sehingga koordinasi dengan Disnakertrans lebih efektif.

Elita menekankan komitmennya untuk memastikan setiap aspirasi yang diajukan oleh masyarakat di Kelay benar-benar mendapatkan perhatian dan solusi dari pemerintah.

“Tujuannya adalah meningkatkan kualitas hidup masyarakat,” pungkasnya. (adv/and)

16.4k Pengikut
Mengikuti

BERITA POPULER