spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
spot_imgspot_imgspot_imgspot_img

Pakai Batik Ungu, Zainal A Paliwang dan Istri Nyoblos di TPS 019 Tanjung Selor Hilir

TANJUNG SELOR – Zainal Arifin Paliwang bersama istri Rachmawati yang merupakan anggota DPR RI, mencoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 019 Jalan Gelatik, Kelurahan Tanjung Selor Hilir, Kecamatan Tanjung Selor, Rabu (27/11/2024).

Keduanya tiba di TPS 019 sekira pukul 10.00 wita. Dengan kompak mengenakan pakaian batik warna ungu. Kepada wartawan, dirinya berharap bisa mendapatkan dukungan dari warga Kaltara, untuk memenangkan pemilihan kepala daerah pada hari ini.

“Kami hanya keliling melihat sejumlah TPS yang ada di Kecamatan Tanjung Selor. Setelah ini akan bergerak ke Tarakan untuk memantau quick count yang sudah dibuat paslon nomor 2 di Tarakan,” kata Zainal Arifin Paliwang kepada wartawan.(*)

Penulis: Martinus
Editor: Yusva Alam

⚠️ Peringatan Plagiarisme

Dilarang mengutip, menyalin, atau memperbanyak isi berita maupun foto dalam bentuk apa pun tanpa izin tertulis dari Redaksi. Pelanggaran terhadap hak cipta dapat dikenakan sanksi sesuai UU Nomor 28 Tahun 2014 tentang Hak Cipta dengan ancaman pidana penjara maksimal 10 tahun dan/atau denda hingga Rp4 miliar.

16.4k Pengikut
Mengikuti

BERITA POPULER